Cara Cek Sisa Kuota Internet Axis Paket Pro Unlimited

Koneksi internet yang lemot sungguh membuat emosi saja. Namun tenang, sekarang Anda tak akan terkena serangan stroke lagi jika menggunakan layanan internet dari AXIS. Tidak sedikit keuntungan yang dapat kita raih dengan mengakses internet. Tetapi apa dikata, tak semua layanan internet mau memberikan koneksi yang kencang dan stabil.
Cara Cek Sisa Kuota Internet Axis Paket Pro Unlimited,

Merintis usaha dapat menggunakan sarana internet, mencari teman pun bisa melalui dunia maya. Internet memang ajaib. Layanan Internet AXIS menghadirkan beragam paket layanan internet dengan tarif yang bervariasi. Bila Anda sedang tidak memiliki paket internet AXIS maka biaya yang dikenakan sebesar Rp.2 per KB. Sesudah penggunaan Rp.3.500 maka berikutnya Anda boleh menggunakan layanan internet AXIS sepanjang hari.

Untuk anda yang penggunaan akses internetnya termasuk kelas berat, paket internet AXIS yang pas adalah Paket Pro Unlimited. Paket ini merupakan paket khusus yang disediakan untuk pengguna yang hobi surfing, streaming Youtube, download, memainkan game online dan aktifitas lainnya yang bisa dilakukan di dunia maya. Untuk orang-orang semacam ini hendaknya mengaktifkan paket internet AXIS Pro Unlimited ini. Berikut promo tarif internet AXIS Pro Unlimited ini

- Paket mingguan seharga Rp.24.900 dengan batas penggunaan wajar (FUP) sebesar 250 MB.
- Paket bulanan basic seharga Rp.49.900 dengan FUP 500 MB.
- Paket bulanan premium seharga Rp.79.000 dengan FUP 1 GB.
- Paket ultimate seharga Rp.149.000 dengan FUP 2 GB.

Paket AXIS Pro Unlimited ini pas juga bila difungsikan di laptop, komputer, smartphone maupun tablet. Jika Anda berminat, mudah sekali cukup mengaktifkan paket ini di *123# kemudian klik opsi paket AXIS Pro Unlimited. Sesudah itu Anda bebas menentukan sendiri tarif yang akan Anda pasang.

Anda pun dapat memperoleh layanan ini dengan mengakses website AXIS dengan alamat http://net.axisworld.co.id menggunakan kartu AXIS Anda. Cara lain adalah membeli starter pack internet AXIS paket Pro Unlimited di gerai-gerai pulsa terdekat. Bila kuota paket anda habis digunakan otomatis kecepatan akses akan turun sampai 128 kbps. Untuk itu agar kuota anda awet sering-seringlah mengecek sisa kuota sehingga anda hanya akan menggunakannya untuk hal-hal bermanfaat dengan kecepatan akses tinggi. Cara cek sisa kuota internet AXIS mudah sekali, Anda bisa menggunakan menu di *123#. Cara lain dengan mengirimkan SMS, formatnya KUOTA selanjutnya kirimkan ke nomer 123.

Anda tak boleh mengaktifkan lebih dari 1 paket internet sekaligus. ketentuan lain adalah paket ini akan diperpanjang otomatis sepanjang sisa pulsa di dalam kartu masih bisa digunakan membeli paket. Bila Anda bermaksud menghentikan langganan paket ini cukup dengan menuliskan SMS formatnya : UNREG kemudian nama paket serta kirimkan ke nomer 123. Misalnya: UNREG AXISprobulanan.