Temukan contoh soal yang menarik dan beragam untuk latihan Anda dalam berbagai bidang studi.

Contoh Soal PAI Kelas 12 Semester 1 Beserta Jawaban Part-18

Contoh Soal PAI Kelas 12 Semester 1 Beserta Jawaban Part-18 merupakan lanjutan soal agama Islam kelas xii semester satu bagian ke-17 (soal nomor 161-170). Dengan materi yang sama yaitu soal tentang Bab Nikah, soal-soal PAI bagian ke-18 dimulai dari soal nomor 171 berikut ini:

171. Pejabat yang ditunjuk/diberi hak untuk menjadi wali dalam pernikahan karena keadaan dan sebab-sebab tertentu disebut ….
a. wali nasab
b. wali hakim
c. wali aqrab
d. wali maula
e. wali tahkim
Jawaban: b

172. Pemberian yang wajib diberikan oleh calon suami kepada calon istri, namun tidak termasuk rukun nikah disebut ….
a. sedekah
b. iwad
c. nafkah
d. mahar
e. hadrah
Jawaban: d

173. Hadis nabi yang menyatakan “Perbuatan halal, tetapi dibenci oleh Allah” adalah ….
a. nikah
b. talak
c. rujuk
d. pacaran
e. membujang
Jawaban: b

174. Perceraian yang dijatuhkan atas kehendak suami disebut ….
a. khuluk
b. fasakh
c. li’an
d. talak
e. nusyuz
Jawaban: d

175. Istri yang suaminya meninggal dunia, maka iddahnya selama …. dan setelah itu boleh menikah lagi.
a. 4 bulan 10 hari
b. 3 ulan
c. tidak mempunyai iddah
d. 7 bulan
e. 3 kali suci
Jawaban: a

176. Talak yang dijatuhkan oleh suami atas permintaan istri dan istri memberikan sesuatu barang kepada mantan suaminya. Talak semacam ini dinamakan ….
a. fasakh
b. talak
c. rujuk
d. khuluk
e. bain
Jawaban: d

177. Berikut ini adalah wanita yang haram dinikahi, kecuali ….
a. saudara persusuan
b. saudara perempuan bapak
c. saudara perempuan ibu
d. ibu mertua
e. adiknya istri setelah istri meninggal
Jawaban: e

178. Pernyataan berikut ini yang  tidak tepat adalah ….
a. kewajiban istri adalah haknya suami
b. kewajiban suami adalah hak istri
c. menikah tanpa wali tidak sah
d. wali mujbir dapat memaksa anaknya untuk menikah
e. menikah tanpa mahar tidak sah
Jawaban: d

179. Bab 1 dalam Undang-Undang No. 1 Tahun 1974 berisi tentang ….
a. dasar-dasar perkawinan
b. syarat-syarat perkawinan
c. pencegahan perkawinan/keluarga berencana
d. hak dan kewajiban istri
e. hak dan kewajiban suami
Jawaban: a

180. Hal-hal berikut yang tidak dapat menjadi penyebab putusnya tali pernikahan adalah ….
a. berbeda agama dan kepercayaan
b. salah satu pihak berbuat nusyuz
c. berbeda adat istiadat
d. beda pendapat terus-menerus
e. suami istri saling menuduh berzina
Jawaban: c

Previous
Next Post »